header

Selasa, 20 Oktober 2015

Menjadi seorang pebisnis ulung

Assalamu'alaikum wr.wb pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi artikel mengenai Dunia Bisnis yang mana pada masa kini bisnis dapat dilakukan dimana dan kapan saja. Seiring perkembangan zaman disertai teknologi yang semakin maju kini bisnis tidaklah dipraktikan didunia nyata, kini sedang merajalelanya bisnis online tetapi sebelum memulai itu semua kita harus tahu sebab dan akibat, resiko, maupun langkah awal untuk memulai bisnis. Persiapan yang harus dilakukan sebelum memulai seperti :
1.         Menentukan Ide Bisnis
Membangun suatu usaha atau bisnis dimulai  dari pemikiran atau ide tentang bagaimana, apa, dimana   dan cara memulai bisnis tersebut. Suatu bisnis dimulai dari munculnya ide-ide cemerlang dalam benak seseorang tentang keinginan membangun usaha dan harapan akan keberhasilan usaha tersebut. Bentuk ide tentang suatu bisnis akan berbeda pada setiap orangnya, sesuai karakter, pengalaman, keahlian, maupun pengaruh lingkungan yang dimiliki masing-masing orang. Jadi tentukan "ide" agar kita memiliki tujuan dan dijadikan acuan.

2.         Awal Memulai Bisnis
Seseorang yang akan membuka usaha baru dan memulai usaha dari awal sebaiknya mengidentifikasi hal-hal berikut :
• Siapa pelanggan kita
• Siapa pesaing kita
• Lokasi pelanggan
• Kemampuan daya beli pelanggan
• Jumlah produk yang dapat dibeli pelanggan

Dari identifikasi tersebut lalu di tetapkan apa, dimana, kapan, seberapa besar dan bagaimana kita memosisikan usaha baru kita. Kita harus memilih industri dan pasar yang dimasuki sesuai minat dan keahlian kita agar modal kita  tepat sasaran  dan dapat optimal penggunaannya.
3.         Modal Diri
Untuk menjadi seorang entrepreneur kita seharusnya memiliki modal, modal itu sendiri tidaklah hanya berupa materi saja kita pun harus memiliki Modal Diri. Sering saya sebut faktor-faktor  untuk menjadi seorang entrepreneur yaitu 7K. Berikut faktor-faktor 5K :
• Kompetensi
Kompetensi terhadap suatu bidang merupakan modal diri yang paling utama dalam membangun suatu bisnis. Jangan membangun suatu bisnis yang tidak sesuai dengan kompetensi apa yang kita miliki.  
• Kecerdasan
Kita telah dikaruniai kecerdasan oleh Allah S.W.T meliputi kecerdasan : Intelektual, Spiritual, Emosional, Fisik, Berkreasi. Maka dari pada itu gunakanlah karunia tersebut untuk membangun suatu bisnis.
• Keberanian
Banyak orang tidak dapat mewujudkan ide bisnisnya karena tidak memiliki keberanian untuk memulai bisnis tersebut.  Segunung ide dan segudang uang tidak ada artinya tanpa keberanian.
• Keyakinan
Keyakinan kita bahwa usaha yang dibangun akan berhasil dan sukses didasarkan atas kompetisi yang kita memiliki dalam membangun bisnis tersebut. Penguasaan terhadap bisnis yang dibangun merupakan faktor pendorong keyakinan kita.
• Ketekunan
Usaha yang dibangun secara tekun akan memberikan hasil yang bisa melebihi ekspetasi kita. Karena faktor ketekunan sangatlah dibutuhkan untuk keberhasilan suatu bisnis.
4.         Penunjang Keberhasilan
Keberhasilan suatu usaha juga ditentukan oleh 7 penunjang keberhasilan, seperti :
• Pengetahuan
• Kemampuan
• Pengalaman
• Visi
• Harapan
• Keyakinan
• Kebahagiaan
Sekian artikel yang dapat saya sampaikan, mohon maaf jika banyak kesalahan harap dimaklumi dikarenakan masih dalam tahap pembelajaran semoga apa yang saya baca dan di sampaikan bermanfaat. Wassalamu’alaikum wr.wb

So ? Masih mau tinggal diam dan masih ingin menjadi penikmat harta orang tua ? ACT NOW !
sumber : Soeryanto s eddy, DR.Ir. ( 2009 ) . "ENTREPRENEURSHIP". Bandung :                       Kompas Gramedia.